Porkom Himaikom UMRI 2024 Ditutup, Pemenang Terima Hadiah

Pekan Olahraga Komunikasi yang ditaja Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau (Himaikom UMRI) resmi ditutup pada Rabu (5/2/2025). Acara penutupan diwarnai penyerahan hadiah kepada para pemenang.

Feb 5, 2025 - 13:33
Feb 5, 2025 - 13:34
 0
Porkom Himaikom UMRI 2024 Ditutup, Pemenang Terima Hadiah
Foto bersama Wakil Rektor III UMRI, Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi dan pemenang lomba futsal dalam Porkom, Rabu (5/20/2025).

RIAUCERDAS.COM, PEKANBARU - Pekan Olahraga Komunikasi yang ditaja Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau (Himaikom UMRI) resmi ditutup pada Rabu (5/2/2025). Acara penutupan diwarnai penyerahan hadiah kepada para pemenang.

Penutupan dilakukan oleh Wakil Rektor III, Dr Jufrizal Syahri, M.Si. Menurutnya, acara ini cukup bagus dan luar biasa. Jufrizal mengapresiasi kinerja seluruh panitia penyelenggara. Namun, dia menilai ke depan perlu ada koordinasi yang lebih baik dengan pihak fakultas maupun universitas agar kegiatan tidak menimbulkan masalah. 

Menurut dia, event seperti ini memang perlu dilakukan sebagai pendekatan sekaligus mengenalkan UMRI kepada masyarakat. Karenanya, dia mengharap, ke depan mahasiswa membuat event dengan penuh perhitungan dan persiapan yang matang.

Jufrizal mengucapkan selamat kepada siswa yang menjadi juara. Dia mendorong siswa terus bersemangat menorehkan prestasi. Apalagi UMRI juga menerima pendaftaran mahasiswa baru dari jalur prestasi. Dimana ada potongan biaya kuliah khusus bagi siswa berprestasi. 

"Kumpulkan sertifikat dan fotonya. Jadi bisa jadi bukti yang melegitimasi siswa masuk UMRI dengan beasiswa masuk jalur prestasi," ungkap Jufrizal. Karena itu, siswa didorong untuk terus mengukir prestasi sebaik mungkin untuk mengembangkan dirinya.

UMRI, tambahnya, selalu membuat event yang resmi dikeluarkan oleh pihak kampus. Kegiatan yang akan hadir adalah musabaqah internasional dan nasional di bulan ramadan nanti. Hadiah utamanya berupa tiket ibadah umrah. Dia berharap, sekolah-sekolah bisa mengirimkan siswanya mengikuti musabaqah ini.

Untuk diketahui, setelah melaksanakan Porkom tahun 2024 lalu, ada sejumlah tim yang keluar sebagai pemenang. Untuk cabang lomba futsal, juara 1 diraih SMAN 5 Pekanbaru. Lalu, SMAN 10 Pekanbaru jadi Juara 2 dan SMAN 12 Pekanbaru jadi Juara 3.

Untuk cabang lomba basket putri, Juara 1 diraih tim SMAN 1 Teluk Kuantan dan Juara 2 diraih SMAN 11 Pekanbaru. Lalu, cabang lomba basket putra, Juara 1 diraih SMAN 1 Pekanbaru. Sementara, Juara 2 diraih tim dari SMA Darma Yudha Pekanbaru dan Juara 3 dari SMA Dharma Loka Pekanbaru.

Sementara, untuk cabang lomba basket kategori klub, Juara 1 diraih Club Sanja dan Juara 2 diraih oleh Club SRJ. Para pemenang berhak mendapatkan sejumlah uang tunai. (*)

 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow