SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru Launching Mars Bertepatan Hari Guru Nasional
Bersamaan perayaan Hari Guru Nasional 2021, SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru meluncurkan lagu mars SMK Muda. Dinyanyikan langsung oleh paduan suara SMK itu.
BERSAMAAN Hari Guru Nasional yang ke-76 SMK Muhammadiyah 2 (Muda) Pekanbaru meluncurkan lagu mars SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru, pemotongan tumpeng dan pelepasan balon. Kegiatan itu dihadiri guru-guru, siswa siswi, dan karyawan dilaksanakan di lapangan sekolah Kamis (25/11/2021).
Lagu Mars SMK Muda yang baru diluncurkan itu dinyanyikan oleh kelompok paduan suara sekolah. Mars SMK Muda ini sudah sekian lama di tunggu- tunggu oleh semua civitas akademik di sekolah.
Acara ini berjalan khidmad.Kepala SMK Muda Pekanbaru, Paiman Sanen berpesan agar tetap menjaga kesehatan di masa pendemi Covid-19. "Alhamdulillah bersempenaan hari guru yang ke-76 sekolah kita untuk pertama kalinya merilis lagu mars sekolah yang sudah lama kita menunggu," kata Paiman Sanen.
Dalam kegiatan itu, acara dimeriahkan dengan pemotongan tumpeng dan pelepasan balon yang diwakilkan oleh Paiman. Potongan pertama spesial untuk guru-guru senior dan terfavorit sebagai bentuk apresiasi kepada guru-guru SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru yang hebat dan penuh semangat. Acara ini juga dimeriahkan dengan pertukaran kado dari masing-masing guru guna mempererat kekeluargaan dan kebersamaan.
"Semoga dengan bertambahnya usia hari guru bertambah juga keberkahan kita sebagai guru untuk mendidik peserta didik kita di sekolah Muhammadiyah ini. Selamat Hari Guru untuk kita guru-guru hebat," ungkap Paiman di akhir pidatonya.
Kegiatan lainnya juga ditambahkan dengan acara hiburan seperti tarik tambang, estafet ikan belut, dan goyang balon. (rls)
What's Your Reaction?