Guru SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru Ikuti Workshop Sosial Media Marketing di Jakarta

Nov 18, 2021 - 14:32
Nov 18, 2021 - 14:44
 0
Guru SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru Ikuti Workshop Sosial Media Marketing di Jakarta
Suasana workshop Social Media Marketing yang dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Direktorat Pendidikan Vokasi  kerjasama dengan Dyandra Academy dan MITRAS DUDI.
Guru SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru Ikuti Workshop Sosial Media Marketing di Jakarta

GURU SMK Muhammadiyah 2 Pekanbaru mengikuti workshop Social Media Marketing yang dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Direktorat Pendidikan Vokasi  kerjasama dengan Dyandra Academy dan MITRAS DUDI. kegiatan dilaksanakan dari tanggal 15-20 November 2021 di Hotel Novotel Jakarta Mangga Dua Square Jalan Gunung Sahari Jakarta.

Program yang bertujuan untuk mendukung peningkatan kompetensi dalam memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan promosi sekolah dan mendukung manajemen sekolah berbasis teknologi informasi bagi SMK yang telah ditetapkan sebagai pelaksana Program SMK Pusat Keunggulan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Workshop Sosial Media Marketing Batch 13 bagi Wakil Kepala Sekolah bidang Kehumasan dan Guru Pengelola Konten Sosial Media Tahun 2021 dihadiri kurang lebih 78 Sekolah SMK yang ada di Indonesia. Setiap sekolah mengikutkan 2 orang utusan. Yaitu, Wakil Kepala Bidang Humas dan guru admin media sosial sekolah.

Salah satu sekolah yang mengikuti workkshop ini adalah SMK Muhammadyah 2 pekanbaru  yang sudah menjadi sekolah unggulan dan itu menjadi salah satu syarat dimana guru SMK bisa mengikuti workshop.

" Media sosial sangatlah dekat dengan keseharian kita namun selama ini saya sebagai pengelola atau admin masih banyak belum tahu bagaimana strategi dan menyajikan konten yang menjual. Semoga dengan mengikuti workshop ini banyak ilmu yang bisa saya dapat terkhusus di bidang media sosial agar lebih maksimal lagi," ungkap Andi Saputra sebagai guru dan  admin media sosial di SMK Muhammadyah 2 Pekanbaru.

Sementara, Saryadi, ST., M.B.A selaku Koordinator kelompok Jabatan Fungsional Mitras DUDI SMK Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menjelaskan, sosial media marketing sangat penting bagi sekolah guna meningkatkan target yang diinginkan serta pemanfaatan ruang media sosial sekolah. Sebab pengguna media sosial di indonesia melebihi jumlah penduduk yang ada di indonesia. (rls)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow