Baznas Riau Buka Pendaftaran Beasiswa untuk 950 Mahasiswa, Ini Syarat dan Kategorinya
Baznas Riau membuka beasiswa untuk 950 mahasiswa asal Riau dalam tiga kategori berbeda: Beasiswa Tuah Riau, Beasiswa Luar Negeri, dan Beasiswa Riset Baznas. Pendaftaran dibuka hingga 17 Oktober 2025. Program ini ditujukan untuk mendukung akses pendidikan dan penelitian, serta membantu mahasiswa kurang mampu dan berprestasi dari berbagai jenjang pendidikan.

RIAUCERDAS.COM, PEKANBARU - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau resmi membuka pendaftaran beasiswa untuk 950 mahasiswa asal Riau. Program ini dibuka hingga 17 Oktober 2025 dan terbagi dalam tiga kategori utama: Beasiswa Tuah Riau, Beasiswa Luar Negeri, dan Beasiswa Riset Baznas.
Ketua Baznas Provinsi Riau, Masriadi Hasan, menyampaikan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen Baznas untuk meringankan beban umat, khususnya dalam bidang pendidikan.
“Kita akan terus berupaya meringankan beban umat, terutama di Provinsi Riau, bukan hanya bantuan kemanusiaan, namun juga pendidikan,” ujarnya. Ada tiga jenis beasiswa yang disiapkan.
1. Beasiswa Tuah Riau
Beasiswa ini diperuntukkan bagi mahasiswa S1/D4 semester 3 hingga 8 yang berasal dari Provinsi Riau dan sedang aktif menempuh pendidikan di perguruan tinggi dalam negeri. Kuota beasiswa ii adalah 100 mahasiswa.
Beasiswa Tuah Riau dibagi menjadi dua kategori khusus:
-
Mahasiswa Penyandang Disabilitas
-
Mahasiswa Penghafal Alquran
Masriadi berharap program ini dapat menjadi pondasi dalam menyiapkan generasi unggul di Riau menuju visi Indonesia Emas 2045. Bagi yang berminat pada beasiswa ini, dapat mendaftarkan diri pada tautan bit.ly/BEASISWATUAHRIAU
2. Beasiswa Luar Negeri
Program ini mencakup dua jenis bantuan. Yaitu, Beasiswa Keberangkatan Luar Negeri (BKLN) untuk mahasiswa S1 asal Riau yang kurang mampu dan tidak mendapatkan bantuan keberangkatan dari pihak lain. Kuotanya 150 mahasiswa.
Kedua, Beasiswa Prestasi Luar Negeri (BPLN) yang diberikan kepada mahasiswa luar negeri yang tidak sedang menerima beasiswa dalam jumlah besar dari lembaga lain, dan belum pernah menerima bantuan serupa dari Baznas Riau.
Beasiswa dengan kuota 100 penerima ini memprioritaskan mahasiswa dengan jurusan yang berhubungan dengan Agama Islam. Tautan pendaftaran dapat diakses di bit.ly/BEASISWALUARNEGERIBAZNAS
3. Beasiswa Riset Baznas
Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa dan kelompok peneliti dari jenjang S1, S2, S3, maupun lembaga riset yang terdaftar di Kemenkumham atau diakui oleh institusi resmi.
Fokus riset:
-
ZISWAF (Zakat, Infak, Sedekah, dan Wakaf)
-
Riset Umum yang studi kasusnya berada di Provinsi Riau.
Kuota Beasiswa Riset:
-
Lembaga/Kelompok: 10 lembaga (maks. 5 orang per lembaga)
-
Mahasiswa Riset ZISWAF:
-
S1/Diploma: 30 orang
-
S2: 15 orang
-
S3: 5 orang
-
-
Mahasiswa Riset Umum:
-
S1/Diploma: 350 orang
-
S2: 100 orang
-
S3: 50 orang
-
Bagi yang berminat, juknis dan pendaftaran dapat diakses melalui tautan berikut, bit.ly/JUKNISBEASISWARISETBAZNAS
Masriadi menegaskan bahwa melalui program ini, Baznas tidak hanya ingin membantu secara finansial, tetapi juga mendorong transformasi dari mustahik (penerima zakat) menjadi muzaki (pemberi zakat).
“Beasiswa ini diharapkan menciptakan generasi yang unggul dan berdaya saing, serta menjadi pilar Indonesia Emas 2045 melalui pemerataan akses pendidikan tinggi,” ujarnya. Batas pendaftaran dilakukan pada 17 Oktober 2025. (*)
What's Your Reaction?






