Pengenalan Kampus di UMRI, Ada Dua Mahasiswa Baru dari Thailand

Di antara mahasiswa baru ini, ada dua orang dari Thailand. Mereka akan menjalani pembelajaran penuh di kampus UMRI. Di samping itu, ada 14 mahasiswa asing yang temporary belajar di Fakultas Teknik.

Sep 14, 2023 - 12:55
 0
Pengenalan Kampus di UMRI, Ada Dua Mahasiswa Baru dari Thailand
Ketua Umum Muhammadiyah, Prof Haedar Nasir menyematkan pin kepada seorang mahasiswa baru UMRI, Kamis (14/9/2023) dalam acara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru.

RIAUCERDAS.COM - Sebanyak 2.953 mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Masa Ta'aruf SMART tahun 2023, Kamis (14/9/2023). 

Ketua pelaksana yang juga Wakil Rektor III UMRI, Jufrizal Syahril dalam laporannya menyampaikan, ada 2.953 mahasiswa baru tahun ini. Jumlahnya meningkat 31 persen dibanding tahun lalu. "Ketika sejumlah perguruan tinggi swasta rata-rata mengalami penurunan jumlah mahasiswa baru, UMRI justru meningkat," kata dia.

Di antara mahasiswa baru ini, ada dua orang dari Thailand. Mereka akan menjalani pembelajaran penuh di kampus UMRI. Di samping itu, ada 14 mahasiswa asing yang temporary belajar di Fakultas Teknik. 

Semua ini menunjukkan proses internasionalisasi di kampus UMRI telah merangkak maju. Juprizal berharap, tahun depan semakin banyak mahasiswa internasional yang berkuliah di UMRI.

Para mahasiswa baru ini juga tak sekadar dari Riau. Tapi ada juga dari Aceh, Bengkulu, DKI Jakarta, Jawa Barat, Kaltara, Jambi, Kepri, Sumatera Barat, Sumatera Utara. Ini membuktikan Umri Gak hanya dikenal di Riau, tapi juga provinsi lainnya. Di samping itu, 2.722 mahasiswa baru beragama Islam dan 180 lainnya non muslim. 

Menurut dia kegiatan ini bertujuan menyiapkan mahasiswa agar mampu menghadapi masa transisi dari seorang siswa jadi mahasiswa yang dewasa dan mandiri. Di samping itu, untuk memberikan bekal dalam menempuh pendidikan di UMRI.

kegiatan ini spesial. Karena narasumber yang hadir adalah tokoh-tokoh nasional. Seperti Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Haedar Nasir. Ada juga Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Effendi, dan Komandan Korem 031/WB Brigjen TNI Dany Rakca,.S.A.P., M.Han.

Akan hadir juga Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Riau, Hendri Sayuti dan sejumlah pemateri lokal yang diisi oleh wakil rektor dan direktur UMRI. 

"Spesialnya, tahun ini hanya UMRI yang kegiatan PKKMB dan Masa Ta'aruf-nya dihadiri ketua umum Muhammadiyah dan dua menteri," kata dia. Karena itu, Juprizal berharap seluruh peserta mengikuti kegiatan ini dengan baik.

Juprizal juga menjelaskan, di tahun 2023, UMRI mampu menyalurkan Rp 16.5 miliar beasiswa. Sebanyak Rp 8,7 miliar di antaranya merupakan beasiswa Pemprov Riau.

Sementara, Rektor UMRI, Dr Saidul Amin, MA dalam sambutannya menyampaikan bahwa keberagaman mahasiswa sangat terjaga. Buktinya, dari 10 ribu lebih mahasiswa di UMRI, sekitar 660 merupakan non muslim. "Ini merupakan satu sinyal bahwa Muhammadiyah adalah rumah untuk semua anak bangsa," kata rektor.

Dia berharap mahasiswa baru tidak lagi bersifat local quality tapi harus international quality. Untuk mencapai hal itu, salah satu caranya adalah dengan melakukan kuliah kerja nyata (KKN) di luar negeri. Rencananya, mulai tahun depan UMRI sudah menerapkan KKN ke luar negeri. 

Dia menegaskan, mahasiswa baru UMRI berbeda dengan yang lain. Karena mahasiswa di UMRI mampu mendayagunakan tiga hal dalam tubuh. Yaitu, hati, kepala dan tangan. Hal ini menggambarkan keimanan, pengetahuan dan teknologi serta keterampilan dalam diri tiap mahasiswa UMRI.

"Hidup tanpa iman akan sia-sia, hidup tanpa agama akan berbahaya, hidup tanpa keterampilan maka tak akan berguna," katanya.

Mendikbudristek, Nadiem Makarim dalam video sambutannya mendorong mahasiswa agar jangan ragu mengambil risiko mencoba hal-hal baru. Dia juga menyampaikan sejumlah program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang memberi kesempatan pada seluruh mahasiswa mengaktualisasikan dirinya. (*)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow